Privacy Policy

  1. Pendahluan

    Untuk mewujudkan pengalaman yang terbaik bagi user dan menyesuaikan perundang-undangan tentang privasi, termasuk Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia No. 20 Tahun 2016 tentang Perlindungan Data Pribadi dalam Sistem Elektronik (untuk selanjutnya “Permenkominfo No. 20 Tahun 2016”), Survia.id dari PT Surya Vista Abadi (untuk selanjutnya “Survia.id”) dengan ini berupaya untuk menghormati dan melindungi privasi user Survia.id. Oleh karena itu Survia.id menentukan Kebijakan Privasi ini untuk melindungi data pribadi yang Survia.id kumpulkan atau yang telah dikirimkan kepada Survia.id, baik offline atau online, termasuk informasi pribadi yang dikumpulkan atau dikirimkan melalui aplikasi Survia.id, situs Web Survia.id maupun yang melalui pesan e-mail yang Survia.id kirimkan kepada user.

    Dengan menggunakan atau mengakses Situs dan aplikasi Survia.id, user menyatakan bahwa setiap data user merupakan data yang sah dan benar dan user telah menyetujui dan menerima praktik yang ditetapkan dalam Kebijakan Privasi ini serta menyetujui untuk mematuhi Syarat dan Ketentuan Survia.id.

    Mohon baca kebijakan berikut dengan seksama untuk mengetahui bagaimana dan mengapa Survia.id mengumpulkan, menyimpan, membagikan dan menggunakan data pribadi user. Survia.id juga akan menjelaskan hak-hak yang user miliki ketika user membagikan data pribadi user kepada Survia.id.

    Survia.id juga sampaikan bahwa apabila user merasa tidak setuju dengan ketentuan dalam Kebijakan Privasi ini, mohon agar tidak menggunakan Situs Web Survia.id atau pun sarana lain yang Survia.id miliki untuk mengirimkan informasi pribadi user kepada Survia.id.

  2. Tujuan

    Survia.id mengumpulkan, menggunakan, dan mengelola data pribadi user untuk tujuan-tujuan berikut ini:

    1. Memperhitungkan dan/atau mengolah transaksi user dengan Survia.id atau transaksi maupun komunikasi user dengan pihak ketiga;
    2. Melakukan pengelolaan, mengoperasikan, menyediakan dan/atau mengurus penggunaan dan/atau akses user ke Situs Web Survia.id (termasuk, namun tidak terbatas pada preferensi user), serta hubungan user dan akun pengguna user dengan Survia.id;
    3. Menanggapi, mengolah, berurusan dengan atau menyelesaikan transaksi dan/atau memberi tahu user tentang masalah layanan dan tindakan akun user yang tidak lazim;
    4. Melakukan perlindungan informasi pribadi dan hak user sebagai penggunan layanan Survia.id;
    5. Kebutuhan identifikasi dan/atau verifikasi data pribadi;
    6. Menjaga dan memberikan pembaruan fitur yang membutuhkan izin akses terhadap perangkat user untuk memastikan kelancaran Situs Web Survia.id;
    7. Melakukan komunikasi dengan user melalui e-mail, surat, telepon, fax dan laini-lain, untuk membantu dan/atau menanggapi setiap petanyaan maupun proses penyelesaian kendala sehubungan dengan layanan yang disediakan oleh Survia.id;
    8. Melakukan komunikasi dengan user melalui panggilan telepon, pesan teks dan/atau pesan faks, e-mail dan/atau surat pos atau cara lainnya untuk tujuan mengurus dan/atau mengelola hubungan user dengan Survia.id atau penggunaan Layanan Survia.id oleh user, seperti tetapi tidak terbatas pada mengkomunikasikan informasi administratif kepada user yang berkaitan dengan Situs Web Survia.id. user mengakui dan setuju bahwa komunikasi semacam itu oleh Survia.id dapat dilakukan dengan mengirimkan surat, dokumen atau pemberitahuan kepada user, yang dapat melibatkan pengungkapan data pribadi tertentu tentang user untuk melakukan pengiriman tersebut serta tercantum juga pada sampul luar amplop/paket pos;
    9. Menerapkan informasi yang diperoleh dari user untuk tujuan penelitian, analisis, pengembangan dan pengujian produk untuk meningkatkan layanan dan keamanan pada Situs, serta mengembangkan fitur dan produk baru Survia.id;
    10. Memungkinkan audit dan survey untuk, antara lain, melakukan validasi ukuran dan komposisi audiens sasaran Survia.id, serta memahami pengalaman mereka dengan Survia.id;
    11. Untuk pemasaran, dan dalam hal ini, mengirimi user melalui berbagai media komunikasi, informasi pemasaran dan promosi serta materi yang berkaitan dengan produk dan/atau layanan Survia.id;
    12. Membuat output berupa statistik dan penelitian untuk laporan internal dan yang diwajibkan oleh hukum dan/atau persyaratan penyimpanan arsip;
    13. Melakukan pencegahan setiap penipuan, kegiatan yang melanggar hukum, pembiaran atau kesalahan, baik yang berhubungan dengan penggunaan Situs Web Survia.id oleh user atau setiap hal lain apapun yang timbul dari hubungan user dengan Survia.id, dan baik apakah ada kecurigaan tentang hal tersebut di atas atau tidak;
    14. Selain poin-poin di atas, setiap tujuan lain yang akan Survia.id beritahukan kepada user pada saat memperoleh persetujuan user.

      (secara bersama-sama disebut sebagai “Tujuan”).

      Karena tujuan Survia.id akan/dapat mengumpulkan, menggunakan, mengungkapkan atau mengolah data pribadi user bergantung pada situasi dan/atau kondisi yang Survia.id hadapi, tujuan untuk kepentingan tersebut mungkin tidak tertera di atas.

      Akan tetapi, Survia.id akan memberi tahu user tentang tujuan lain selain dari apa yang telah tercantum dalam Point 2 di atas pada saat memperoleh persetujuan user, kecuali peraturan Undang-Undang yang berlaku di Republik Indonesia mengizinkan pengolahan data tanpa persetujuan user.

  3. Informasi yang Survia.id Kumpulkan dari user

    Survia.id dapat mengumpulkan dan memproses data tentang user sebagai berikut

    1. Informasi yang user berikan dengan mengisi formulir di Situs Web:
      1. Nama
      2. Alamat
      3. Tanggal lahir
      4. Email
      5. Data Kartu Tuser Penduduk (KTP)
      6. Nomor Telepon yang dapat dihubungi
      7. Seluruh informasi yang diberikan pada saat user mendaftar untuk menggunakan bagian dari Situs Web, mengikuti studi atau promosi atau pada saat user menghubungi Survia.id via telepon atau layanan pelanggan; 8. Catatan korespondensi user (jika ada) dengan Survia.id
      8. Rincian transaksi yang user lakukan melalui Situs Web; dan
      9. Rekam jejak kunjungan user ke Situs Web termasuk, namun tidak terbatas pada, data lalu lintas, lokasi data, weblog dan data komunikasi lainnya
    2. Alamat IP dan Cookie:
      1. Alamat IP

        Survia.id dapat mengumpulkan informasi tentang komputer user, termasuk namun tidak terbatas pada alamat IP, sistem operasi dan tipe browser user. Hal tersebut Survia.id lakukan demi kepentingan administrasi sistem dan analisis statistik Survia.id. Untuk kepentingan tersebut Survia.id hanya mengumpulkan data statistik sehubungan dengan tindakan dan pola browsing pengguna user, dan tidak akan mengidentifikasi informasi apapun terkait user secara individu

        Untuk alasan yang sama, Survia.id juga dapat memperoleh informasi tentang penggunaan internet umum user dengan menggunakan Cookies.

      2. Cookies

        Ketika user menggunakan Aplkasi atau mengunjungi Situs Web Survia.id, informasi tertantu dapat dikumpulkan secara otimatis dengan menggunakan cookies. Yang dimaksud dengan Cookies adalah file kecil yang tersimpan di perangkat keras komputer user. Cookie membantu Survia.id untuk memperbaiki Situs Web dan memberikan layanan yang lebih baik dan lebih personal kepada setiap pengguna.

    3. Persetujuan

      Seluruh perolehan, pengumpulan, pengolahan, penganalisisan, penyimpanan, penampilan, pengumuman, pengiriman, penyebarluasan, pembukaan akses maupun pemusnahan informasi sebagaimana yang tercantum dalam point 2.1 dan 2.2, Survia.id akan meminta Persetujuan dari user sebagaimana yang telah diatur dalam Syarat dan Ketentuan Survia.id.

  4. Dimana Survia.id Menyimpan Informasi Pribadi user

    Segala informasi yang user berikan kepada Survia.id disimpan secara terenkripsi pada server Survia.id.

  5. Keamanan Informasi

    Mohon diingat bahwa transmisi informasi melalui internet tidak sepenuhnya aman. Meskipun Survia.id akan melakukan upaya terbaik Survia.id untuk melindungi data pribadi user, Survia.id tidak dapat menjamin keamanan data user yang dikirim ke Situs Web. Maka, informasi yang user berikan melalui Situs Web maupun melalui media lain merupakan risiko user sendiri. Tetapi, Survia.id menjamin bahwa Survia.id akan menggunakan prosedur dan fitur keamanan yang sesuai untuk mencegah akses tanpa izin dengan sekita ketika Survia.id menerima informasi user, sesuai dengan peraturan dan Undang-Undang di Republik Indonesia.

    Situs Web dapat dari waktu ke waktu, berisi tautan ke dan dari situs web jaringan mitra, pengiklan dan afiliasinya. Ketika hal user mengikuti tautan ke situs web tersebut, harap perhatikan bahwa situs web yang bersangkutan memiliki kebijakan privasi mereka masing-masing dan Survia.id tidak bertanggung jawab atas kebijakan tersebut. Harap periksa kebijakan situs web tersebut sebelum mengirimkan data pribadi user.

  6. Pengungkapan Informasi user Bagi Pihak Ketiga

    Selain sebagaimana ditentukan dalam Kebijakan Privasi Survia.id, Survia.id menjamin bahwa Survia.id tidak akan menjual, memperdagangkan atau menyewakan informasi pribadi user kepada pihak ketiga serta tidak akan memberikan informasi pribadi user kepada pengiklan pihak ketiga tanpa persetujuan user.

    1. Survia.id hanya dapat mengungkapkan informasi pribadi user kepada pihak ketiga dalam hal :
      1. Pihak yang membantu Survia.id dalam menjalankan Situs Web, semata-mata untuk keperluan menjalankan Situs Web;
      2. Pihak yang melakukan transaksi yang diselesaikan melalui Situs Web;
      3. Survia.id atau sebagian besar aset Survia.id diakuisisi oleh pihak ketiga, yang mana data pribadi yang telah dipegang tentang pelanggan Survia.id akan menjadi salah satu aset yang ditransfer kepada pihak ketiga yang mengakuisisi Survia.id tersebut;
      4. Survia.id berada di bawah kewajiban untuk mengungkapkan atau membagikan data pribadi user untuk mematuhi kewajiban hukum apapun atas permintaan sah dari aparat penegak hukum, atau untuk menegakkan atau menerapkan Syarat dan Ketentuan Survia.id atau perjanjian lainnya sebagaimana yang telah diatur dalam peraturan dan Undang-Undang yang berlaku di Republik Indonesia.
    2. Dalam hal adanya Pengiriman Data Pribadi oleh Survia.id ke Pihak ketiga yang berada di luar wilayah negara Republik Indonesia, maka Survia.id akan:
      1. Berkoordinasi dengan Menteri Komunikasi dan Informatika Indonesia atau pejabat/Lembaga yang diberi wewenang untuk itu dengan cara melaporkan rencana pelaksanaan pengiriman Data Pribadi, yang mana setidaknya memuat nama jelas negara tujuan, nama jelas subjek penerima, tanggal pelaksanaan, dan alasan/tujuan pengiriman; meminta advokasi (jika diperlukan); serta melaporkan hasil pelaksanaan kegiatan dan;
      2. Menerapkan ketentuan peraturan perundang-undangan mengenai pertukaran Data Pribadi Lintas Batas Negara.
  7. Hak User

    Hak user atas Data Pribadi yang user berikan Survia.id adalah sebagai berikut:

    1. Hak atas jaminan kerahasiaan Data Pribadi;
    2. Hak untuk menarik persetujuan user dalam hal dengan pengumpulan, penggunaan dan/atau pengungkapan data pribadi user yang Survia.id miliki, termasuk hak untuk berhenti menggunakan, mengakses layanan, dan/atau menutup akun pada Situs Web Survia.id dengan memperhatikan peraturan dan Undang-Undang yang berlaku di Republik Indonesia. Pencabutan persetujuan user dapat berarti bahwa Survia.id tidak akan dapat melanjutkan menyediakan Layanan bagi user, dan Survia.id mungkin harus mengakhiri hubungan dengan user dan/atau kontrak yang user buat dengan Survia.id.
    3. Hak atas akses atau kesempatan untuk mengubah atau memperbarui Data Pribadi user tanpa mengganggu sistem pengelolaan Data Pribadi Survia.id, kecuali ditentukan lain oleh peraturan dan Undang-Undang yang berlaku di Republik Indonesia;
      1. Apabila user memiliki akun di Situs Web Survia.id, user dapat mengakses dan/atau membetulkan sendiri data pribadi user yang saat ini Survia.id miliki atau kendalikan melalui halaman Pengaturan Akun di Situs Web.
      2. Apabila user tidak memiliki akun di Situs Web Survia.id, user dapat meminta untuk mengakses dan/atau membetulkan data pribadi user yang saat ini Survia.id miliki atau kendalikan dengan mengirimkan permintaan tertulis kepada Survia.id. Survia.id akan membutuhkan informasi cukup dari user untuk memastikan identitas user, serta sifat permintaan user agar Survia.id dapat menangani permintaan user. Oleh karenanya, harap mengajukan permintaan user secara tertulis dengan mengirim e-mail kepada Survia.id pada alamat email admin@survia.id.
    4. Kesempatan atau hak atas akses untuk memperoleh historis Data Pribadi user yang pernah diserahkan kepada Survia.id sepanjang masih sesuai dengan peraturan dan Undang-Undang yang berlaku di Republik Indonesia;

      Survia.id dapat membebankan biaya yang wajar kepada user untuk menangani dan memproses permintaan user untuk mengakses data pribadi user. Jika Survia.id memilih untuk membebankan biaya, Survia.id akan memberi user perkiraan biaya yang akan dibebankan secara tertulis. Harap diperhatikan, bahwa Survia.id tidak wajib menanggapi atau mengurus permintaan akses user, kecuali user sudah setuju untuk membayar biayanya.

    5. Hak untuk meminta pemusnahan Data Perseorangan Tertentu milik user dalam Sistem Elektronik yang dikelola oleh Survia.id, kecuali ditentukan lain oleh peraturan dan Undang-Undang yang berlaku di Republik Indonesia.
  8. Periode Retensi

    Pihak Survia.id akan mempertahankan Data Pribadi user untuk periode yang dibutuhkan untuk memenuhi tujuan yang ditetapkan dalam Kebijakan Privasi ini dan sesuai dengan peraturan dan Undang-Undang yang berlaku di Republik Indonesia

  9. Perubahan pada Kebijakan Privasi Survia.id

    Perubahan yang dapat Survia.id buat terhadap kebijakan privasi Survia.id di masa depan akan dipasang di halaman ini dan, jika perlu, diberitahukan kepada user melalui e-mail. Pastikan user meninjau Kebijakan ini dari waktu ke waktu.

  10. Hubungi Survia.id

    Apabila user memiliki pertanyaan dan/atau komentar tentang Kebijakan Privasi ini atau jika user ingin melakukan perubahan terhadap Informasi Pribadi user, silahkan hubungi Survia.id melalui email admin@survia.id.

Jangan ragu untuk beri tahu tim Survia.id mengenai kebutuhan riset Anda

PT SURYA VISTA ABADIANARTA BLOK H19.17 3A, VANYA PARK, Desa/Kelurahan Cijantra, Kec. Pagedangan, Kab. Tangerang, Provinsi Banten, Kode Pos: 15335
FAQTerms & ConditionsPrivacy Policy
InstagramLinkedinTiktokYoutubeFacebookTwitterLinkedin
© 2022 All Right Reserved. Survia.id